Sir John Cornforth Muncul Di Google Doodle Hari Ini - Triafa

Triafa merupakan situs media informasi online dan jasa pembuatan website & jasa internet marketing..

Pasang Iklan
triafa.me
Pasang iklan murah di Triafa mulai dari IDR 150K/bulan, beriklan sekarang!


title= Ads by Triafa

Kamis, 07 September 2017

Sir John Cornforth Muncul Di Google Doodle Hari Ini


Sir John Warcup 'Kappa' Cornforth FRS (lahir 7 September 1917 – meninggal 14 Desember 2013 pada umur 96 tahun), ialah seorang ilmuwan yang memenangkan Nobil Kimia pada tahun 1975 untuk karyanya pada stereokimia reaksi yang dikatalisis enzim. Ia sudah sangat tuli sejak remaja.

Cornforth lahir di Sydney, Australia, dididik di Sydney Boys High School dan Sydney University (sejak usia 16 tahun) di mana ia bertemu Rita Harradence, yang kelak menjadi isterinya. Ia belajar kimia organik dan lulus dengan penghormatan kelas pertama dan medali universitas pada tahun 1937. Ia memenangkan beasiswa untuk belajar di St Catherine's College, Oxford, dan pindah bersama Rita.

Cornforth memiliki pengaruh mendalam dalam karya penisilin selama perang. Ia membantu penulisan The Chemistry of Penicillin(Princeton University Press, 1949). Ia menerima Penghargaan Nobel bersama Vladimir Prelog pada tahun 1975 dan dianugerahi gelar kebangsawanan pada tahun 1977. Ia dianugerahi Medali Corday-Morgan pada tahun 1953, Royal Medal pada tahun 1976 dan Copley Medal pada tahun 1982.

Ia adalah anggota Royal Society dan masih aktif dalam penelitian kimiawi di University of Sussex. Ia dimasukkan ke daftar Tokoh Australia Tahun Ini pada tahun 1975.

Cornforth meninggal dunia pada tanggal 14 Desember 2013 di usia 95 tahun.

Google Doodle hari ini menayangkan karikatur Sir John Warcup Cornforth. Dengan ciri khas kacamata yang dikenakannya, disertai karikatur alat-alat laboratorium kimia dasar mulai dari gelas ukur, hingga cawan penguap.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar